pengumuman
Profil Desa Sandai / Kujungan Menteri Sosial Ri Ke Desa Sandai Kecamatan Sandai Kabupaten Ketapang

...

KTU Desa Sandai menulis di Profil Desa Sandai - 12 Dec 2023

Menteri Sosial RI, Tri Rismaharini mengunjungi lokasi dampak banjir di Desa Sandai akibat luapan Sungai Pawan, Kabupaten Ketapang, Provinsi Kalimantan Barat, pada Rabu, 12 Desember 2023.

titik yang menjadi peninjauan pasca bencana banjir Rt.023 Dusun Penggelaman Desa Sandai, serta beberapa lokasi yang terdampak banjir.

Dalam pelaksanaan kunjungan tersebut Menteri Sosial RI didampingi Camat Sandai Bapak Markus dan Kepala Desa Sandai Suriadi.

Sebagai informasi, banjir terjadi akibat curah hujan tinggi yang menyebabkan meluapnya Sungai Pawan dan berdampak pada terendamnya rumah ratusan Kepala Keluarga, serta putusnya akses yang berada pada ruas jalan.

Selama periodes November 2023 telah terjadi banjir yang berlangsung Kurang lebih 2 mingguan dengan rata-rata kedalaman air kurang lebih 2 - 3 meter di titik terdalam dan 1 – 1,5 meter di titik terendah banjir.

Bagikan :
Semua komentar

Silahkan masuk untuk berkomentar